HAIPURWAKARTA.COM – Kereta Api Lokal (Commuterline) Bandung Raya dan Kereta Api Jarak Jauh Turangga terlibat tabrakan di Petak Jalan Haurpugur, Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat..
Kecelakaan dua kereta tersebut terjadi pada Jumat 5 Januari 2024 pukul 06.03 WIB.
Manajer Humas PT KAI Daop 2 Bandung, Ayep Hanepi membenarkan terjadi kecelakaan dua kereta api.
Ia juga mengatakn kecelakaan tersebut melibatkan KA Turangga dengan KA Lokal Bandung Raya.
Baca Juga:
Khusus untuk Mahasiswa, Media Online Ini Siap Bantu Terbitkan Artikel Tugas Kampus di Media Online
“Kejadian pukul 06.03 WIB di petak Jalur Cicalengka-Haurpugur. Kecelakaan melibatkan KA Turangga dan KA Lokal,” kata Ayep.
“Kronologinya kami belum dapat informasi. Ini lagi evakuasi,” kata Kapolsek Cicalengka Kompol Deni, Jumat (5/1/2024).
Petugas gabungan sedang melakukan melakukan evakuasi secara langsung.
Berdasarkan video yang diterima, dua kereta api tersebut nampaknya rusak parah hingga keluar dari rel kereta hingga ke tengah sawah.
Baca Juga:
Shadenlouth Siap Hibur Pengunjung Cafe dan Tempat Nongkrong dengan Sajian Live Music
Beralamat di Kota Cimahi, Otoritas Jasa Keuangan Cabut Izin Usaha PT Bank Perkreditan Rakyat Kencana
Sementara, diduga terdapat tiga korban jiwa yakni masisnis dan asisten masinis.
Selain itu, sejumlah penumpang dari kedua kereta tersebut berjalan menjauh kereta api yang sudah terbalik.
Para penumpang juga nampak terlihat berjalan menyusuri sawah yang berada di samping rel kereta.
Dikutip media Apakabarjabar.com. dari laman resmi KAI, pihak PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyampaikan permohonan maaf atas terganggunya pelayanan akibat peristiwa Kecelakaan Kereta Api (KKA).
Baca Juga:
Penyederhanaan Regulasi Pupuk Subsidi, Presiden Prabowo Subianto Secara Prinsip Telah Menyetujui
Salah Satunya Kumur-kumur dengan Air Garam, Inilah 5 Cara Hentikan Batuk dengan Cara Sederhana
Antara KA Turangga relasi Surabaya Gubeng – Bandung dan Commuterline Bandung Raya.
Peristiwa terjadi di km 181+700 petak jalan antara Stasiun Haurpugur – Stasiun Cicalengka pada Jumat (5/1/2024) pukul 06.03.
“Jalur rel antara Haurpugur – Cicalengka untuk sementara tidak dapat dilalui akibat kecelakaan tersebut.”
“KAI saat ini sedang berusaha melakukan upaya evakuasi kepada para penumpang di 2 KA yang menggalami musibah tersebut,” kata EVP of Corporate Secretary KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji.
Portal berita ini menerima konten video dengan durasi maksimal 30 detik (ukuran dan format video untuk plaftform Youtube atau Dailymotion) dengan teks narasi maksimal 15 paragraf. Kirim lewat WA Center: 085315557788.
Upaya selanjutnya dari KAI adalah melakukan upaya evakuasi 2 rangkaian kereta api dan perbaikan jalur rel yang mengalami kerusakan.
Bagi perjalanan KA-KA yang akan melintas di wilayah Haurpugur – Cicalengka, KAI akan melakukan upaya rekayasa pola operasi berupa jalan memutar dan pengalihan menggunakan angkutan lain.
KAI juga akan melakukan investigasi bersama KNKT untuk mengetahui penyebab kecelakaan.
Informasi lebih lanjut terkait kejadian ini akan kami sampaikan pada kesempatan selanjutnya.***